Mengenai cara mengirim tweet ke twitter.com menggunakan aplikasi yang dibuat dengan VB6 menggunakan bantuan COM ActiveX yang miskin fitur yang diberi nama TwitterCOM.dll. Sekarang saya mau share mengenai TwitterCOM.dll sebuah COM ActiveX yang miskin fiture, walaupun miskin fitur, akan tetapi dengan menggunakan TwitterCOM.dll maka mengirim tweet ke twitter menjadi sangat mudah, siapapun dapat melakukannya termasuk saya, Anda, ibu-ibu, kakek-kakek, nenek-nenek, anak di bawah umur, balita, bayi, baik pria maupun wanita. Dengan syarat terkoneksi dengan internet dan memiliki akun twitter. That's All.
Adapun kode untuk mengirim tweet ke twitter adalah sebagai berikut:
Option Explicit
'http://khoiriyyah.blogspot.com
Private Sub cmdSendTweet_Click()
Dim t As New Twitter
With t
.AccessToken = txtToken.Text
.AccessTokenSecret = txtAccessTokenSecret.Text
.ConsumerKey = txtConsumerKey.Text
.ConsumerSecret = txtConsumerSecret.Text
.Tweet = txtTweet.Text
.SendTweet
End With
Set t = Nothing
End Sub
Wah, ternyata mengirim tweet ke twitter.com menggunakan VB6, kodenya sederhana beungeut.
Catatan sangat penting:Sebelum menggunakan TwitterCOM.dll Anda harus memperoleh 4 key, yaitu:
- Consumer Key
- Access Token
- Consumer Secret
- Access Token Secret
Sekarang kita sudah tidak membutuhkan UserName dan Password untuk melakukan proses ototirasi dan otentifikasi, karena sejak Desember 2009 Twitter sudah tidak menggunakan lagi Basic Auth dan berpindah ke OAuth 1.0a.
Anda dapat memperoleh 4 kunci di atas dari
https://dev.twitter.com/apps kemudian aktifkan mode access read-writenya.
Download: TwitterCOM.dll