Thursday, December 24, 2009

VB6 Code - Memahami Struktur Software Maktabah Syamilah

Sebelumnya perlu Anda ketahui bahwa Software Maktabah Syamilah ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0.
  • Format file-file eBooknya keseluruhan menggunakan Access 97. Alasannya menggunakan Access 97 adalah ukurannya lebih kecil dan lebih cepat untuk di-load.
  • Dalam pembuatannya Software Maktabah Syamilah tidak menggunakan resource akan tetapi, seluruh gambar, menu, dan sebagainya langsung diembed ke dalamnya. Menu-menu misalnya langsung ditanamkan ke dalam file exe-nya, itulah sebabnya walaupun kita menggunakan software 'Resource Hacker' tetap tidak dapat merubah menu-menu tersebut ke dalam Bahasa Indonesia misalnya.
  • Kendali file-file eBooknya keseluruhan terdapat dalam file main.mdb yang ada dalam directory ... \Liblary\Files\main.mdb. Hal tersebut bertujuan agar lebih mempermudah dalam pengaturan serta penambahan file-file eBooknya (kitabnya) seakan-akan file Maktabah Syamilah.exe dan eBooknya merupakan bagian yang terpisah.
  • File-file recent/history serta file bookmark disimpan dalam C:\Program Files\أ‡أ،أ£أںأٹأˆأ‰ أ‡أ،أ”أ‡أ£أ،أ‰\user.mdb. Backuplah file tersebut jika Anda ingin menyelamatkan file-file history dan file-file bookmark yang telah Anda buat.
  • File-file e-booknya disimpan dalam directory ... \Liblary\Books\0 ... 9. Tujuan penyimpanan file-file tersebut (dari 0 s/d 9) berguna untuk mempercepat proses pencarian kitab artinya pemberian nama folder 0 ... 9 itu merupakan index dari e-booknya itu sendiri. Tidakkah Anda melihat bahwa directory ... \Liblary\Books\0 (misalnya) akan diisi oleh file *.mdb yang berakhiran 0, misalnya 10.mdb, 20.mdb, 110.mdb, 130.mdb,1000.mdb dan seterusnya.

Lalu (setelah mempelajari struktur maktabah syamilah di atas)...
  • bagaimana jika kita ingin menambahkan kitab pada maktabah syamilah, misalnya kitab yaqulu, jurumiyah dsb atau al-Qur'an dengan disertai terjemahan DEPAG misalnya?
  • Bagaimana jika kita ingin membuat software Maktabah Syamilah versi Indonesia (maksudnya file .exenya saja, dimana seluruh menu dan petunjuknya menggunakan bahasa Indonesia sedangkan seluruh databasenya diambil dari maktabah syamilah yang asli)?
Tentu saja poin ke-7 dan ke-8 itu sangat bisa, hanya yang menjadi persoalan adalah My google adsense. Googlenya terkena 'smart pricing' (lho apa hubungannya?)

Terimakasih semoga bermanfaat.